Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Apa Itu VPN dan Fungsinya?

SerbaCara.com - Jika Anda bertanya-tanya tentang apa itu VPN, maka kali ini saya akan menjelaskan tentang pengertian VPN dan fungsinya. Bagi seorang pengguna Internet pasti mengenal istilah VPN yang mungkin juga bagi Anda yang sudah tidak asing lagi dengan VPN. VPN adalah singkatan dari Virtual Private Network yaitu merupakan hubungan saluran jaringan komputer yang satu dengan jaringan komputer yang lainnya secara privat (aman) melalui jaringan Internet. Disebut sebagai virtual private network karena jaringan internet yang menghubungkan antara satu jaringan komputer dengan yang lain bersifat privat atau pribadi, jadi Anda dapat melakukan koneksi ke dalam sebuah jaringan secara aman melalui jaringan Internet.

Apa Itu VPN dan Fungsinya?

Jadi bisa disimpulkan bahwa VPN atau Virtual Private Network ini adalah merupakan sebuah jaringan virtual atau jaringan privat yang dapat dihubungkan kepada suatu jaringan komputer melalui jaringan Internet. Ketika Anda melakukan aktivitas di Internet menggunakan VPN, seperti melakukan aktivitas browsing (menjelajah Internet) Anda tidak perlu khawatir lagi mengenai keamanan, karena VPN memberikan koneksi Internet yang bisa dibilang sangat aman dan nyaman serta melindungi Anda dari berbagai ancaman pencurian data yang dilakukan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. VPN menjadi populer dan banyak digunakan karena biaya yang ditawarkan untuk penggunaan VPN ini sangat murah dan terjangkau, jadi sangat cocok sekali dipakai untuk kantor atau perusahaan bisnis besar dan juga kemampuan jaringannya yang sangat luas.

Lalu, apa saja fungsi dan kegunaan yang dimiliki oleh VPN atau Virtual Private Network? VPN ini sendiri memiliki berbagai fungsi dan kegunaan sesuai kebutuhan penggunanya. Diantara fungsi dan kegunaan VPN adalah sebagai berikut.

1. Kerahasiaan (Confidentiality)
Teknologi VPN ini berfungsi untuk melindungi berbagai data Anda dan tetap menjaga rahasia Anda sehingga keamanan data Anda akan lebih terjamin dan terlindungi dari ancaman pencurian data. Dengan menggunakan VPN, maka semua data yang lewat melaluinya akan terenkripsi dikarenakan semua data yang lewat akan teracak-acak.

2. Keutuhan Data (Data Integrity)
Kemudian fungsi dan kegunaan VPN yang selanjutnya adalah untuk menjaga keutuhan data yang Anda kirim supaya sampai ke tujuan dan dapat diterima dengan baik tanpa mengalami cacat, kehilangan, kerusakan ataupun dimanipulasi oleh orang lain yang tidak bertanggung jawab.

Baca juga:
Penjelasan SSH atau Secure Shell 
3 VPN Serba Gratis Untuk Desktop dan Mobile

3. Autentikasi Sumber (Origin Authentication)
VPN juga berfungsi untuk melakukan autentikasi atau pemeriksaan terhadap data yang diterima serta memeriksa sumber-sumber (source) informasi pengirim data. Alamat sumber data akan disetujui apabila proses autentikasi atau pemeriksaannya telah berhasil. Dengan demikian VPN akan menolak data jika sumbernya tidak jelas sehingga tidak ada lagi data yang palsu yang dibuat oleh orang-orang yang tidak dikenal.

Itulah penjelasan mengenai pengertian VPN dan fungsinya, semoga dapat bermanfaat untuk Anda semua.